2 Obat Mengatasi Burung Prenjak Yang Sedang Sakit

Prenjak Anda sakit ? jangan khawatir, karena saya kasih tahu obat mengatasi burung prenjak sakit. Pasti Anda belum tahu obat apa, yang bisa menyembuhkan prenjak kesayangan Anda yang sedang sakit itu.

Oleh sebab itu, saya disini hadir ingin memberikan sebuah wawasan baru untuk Anda. Yang masih pemula, mungkin saja tidak tahu obat prenjak sakit, saya harap sedulur nyimak konten ini sampai akhir.

Obat Mengatasi Prenjak Sakit

Mengatasi burung prenjak sakit harus ada sebuah pengalaman yang memang terbukti berhasil sembuh, jadi tidak boleh sembarangan kita melakukan sebuah tindakan. Karena saya sudah mengetahuinya,

di sesi ini saya akan bocorkan kepada teman-teman prenjak mania dimanapun Anda berada. Supaya prenjak yang dalam kondisi sedang sakit, bisa berangsur membaik.

Ciri-Ciri Burung Prenjak Sakit

Sebelum saya ke intisarinya, maka disini saya akan jelaskan dahulu untuk gejala atau ciri-ciri prenjak yang sakit. Bisa sedulur pantau berikut ini :
  • Bulu Gembung Layaknya Bola
Saya yakin Anda pernah melihat prenjak Anda seperti bola? maksudnya saya, ketika jam aktifitas berlangsung. Namun prenjak Anda seperti tidur, dan bulu mengembang. Hal ini perlu di perhatikan,

karena gejala awalnya dimulai dari pembentukan bulu yang ngembung. Menandakan bahwa prenjak Anda bukan kedinginan, melainkan sedang turun metabolisme kesehatannya.
  • Sering Tidur / Aktifitas Kurang
Jika point kedua ini, sering tidur berarti sedulur bisa memantau prenjak kesayangannya. Apakah burungnya tetap aktif / sebaliknya, bila aktif berarti masih normal atau fit.

tetapi bila kurang aktifitasnya. Bisa disimpulkan burung prenjak klawu Anda sedang mengalami penurunan kesehatan.
  • Jarang atau Bahkan Tidak Bunyi
Ciri yang ketiga ialah sedulur bisa melihat prenjaknya, jika kondisi sebelumnya gacor atau sudah rajin bunyi. Ketika suatu hari terpantau  jarang bunyi / sama sekali tidak bunyi dalam beberapa hari,

fix prenjak Anda ada permasalahan pada kesehatannya. Oleh sebab itu butuh waktu untuk memulihkannya.

Obat Mengatasi Burung Prenjak Sakit

Obat Mengatasi Prenjak Sakit

Oke, sekarang saya akan langsung membahas benang merahnya. Yaitu obat untuk mengatasi prenjak yang sedang sakit, bisa teman-teman simak ulasannya dibawah ini :

1. Super N

Kenapa saya memprioritaskan super n menjadi nomor 1?, karena memang sudah terbukti khasiatnya. Selain itu, suplemen ini memang berupa cairan berwarna merah. Tentu lebih mudah kita extrac / pakai di media seperti air, kroto, jangkrik, ulat hongkong.

Harganya pun cukup terjangkau, yakni Rp. 15.000, dan mudah di temukan di kios burung terdekat Anda. Super N bisa disebut sebagai vitamin prenjak yang aman, dan murah meriah harganya.

Untuk aturan pakai bisa simak pada kemasannya, semua ada disitu untuk informasi penggunaannya ya sedulur.

2. Ebod Vit

Suplemen yang kedua ini merupakan produk dari Ebod. Yang memang tidak kalah saing dari super N, ebod vit juga mempunyai banyak khasiatnya. Selain meningkatkan stamina kicauannya, ternyata ebod vit bisa mengatasi prenjak yang sakit.

Oleh sebab itu saya share disini, untuk Anda yang belum tahu obat apa yang saya gunakan untuk atasi prenjak peliharaan saya selama ini.

Harga dari ebod vit ini juga lumayan terjangkau, jika di area Purwokerto dijual dengan harga Rp 15.000 - Rp. 18.000. Bisa di beli di kios / pasar burung terdekat.

Lalu, untuk dosis yang aman berapa tetes ?. Bisa teman-teman baca di kemasanya, karena disana sudah tercatat jelas.

Sebenarnya untuk bercerita terkait obat / suplemen burung yang bisa menyembuhkan, ada banyak sekali ragamnya. Namun sesi ini, saya cukup memberikan 2 refrensi obat prenjak sakit.

Karena kedua obat yang sudah saya bahas diatas, suplemen yang sering saya gunakan ketika prenjak gacoan saya mengalami sakit.

Demikian, informasi yang dapat saya publikasikan untuk Anda. Semoga artikel sederhana ini, bisa membantu Anda yang awalnya belum tahu. Dan sekarang sudah tahu, dan saya doakan prenjak sedulur yang sakit jadi sembuh total. Amin.
Baca Juga
Bagikan melalui media sosial
Atau
Bagikan dengan tautan